Header Ads Widget

Update

6/recent/ticker-posts

Jelang Ops Ketupat 2024, Ditlantas Polda Banten Cek Perlengkapan Operasi

Cek Perlengkapan Operasi 

ZonaExpose.com

Serang - Dalam rangka persiapan Operasi Ketupat Kalimaya tahun 2024, Direktorat Lalulintas (Ditlantas) Polda Banten melaksanakan pemeriksaan pada kelengkapan perorangan, untuk menjamin kelancaran operasi dan kenyamanan masyarakat selama mudik Lebaran 2024. Acara pemeriksaan kelengkapan Operasi Ketupat digelar di halaman Mapolda Banten pada Selada (26/03).

Dirlantas Polda Banten melalui Wadirlantas Polda Banten AKBP Kukuh mengatakan pihaknya melakukan pemeriksaan untuk kelengkapan perorangan, masing – masing personel wajib memiliki perlengkapan seperti lampu turlalin, borgol, tongkat Polri, rompi, jas hujan, peluit dan HT. “Hasil pengecekan untuk seluruh personel telah siap untuk kelengkapan perorangan,” katanya.

Menurutnya, jelang operasi ketupat ini juga, Polda Banten melakukan pengecekan kendaraan operasional baik roda dua dan roda empat atau lebih yang akan digunakan, dicek untuk memastikan tidak ada permasalahan. “Selain melakukan pemeriksaan kelengkapan perorangan, dilanjutkan dengan pemeriksaan kendaraan dinas,” ujarnya.

Kukuh menjelaskan pemeriksaan fasilitas perorangan dan kendaraan dinas itu untuk memastikan kesiapan menyambut Ops Ketupat. Sehingga saat  melakukan kegiatan-kegiatan semua fasilitas telah mendukung. “Kegiatan ini akan rutin dilaksanakan dimana negara telah memberikan fasilitas kendaraan untuk digunakan dalam pelaksanaan tugas, sehingga dalam memberikan pelayanan ke masyarakat bisa maksimal,” jelasnya.

Kukuh berharap segenap jajaran polisi yang terlibat dalam Operasi Ketupat tersebut dapat bekerja sungguh-sungguh, tulus dalam melayani masyarakat hingga tujuan utama kegiatan tahunan itu bisa tercapai dengan maksimal. “Target pertama Operasi Ketupat 2024 ini adalah pengamanan arus mudik dan balik Lebaran,” tegasnya (red)

Editor: Zaenal Abidin CH

Posting Komentar

0 Komentar