Header Ads Widget

Update

6/recent/ticker-posts

Antusiasme Anak TK Negeri Pembina Darul Aman Belajar PBB Bersama TNI

Serda Evi Syaputra dan Koptu Zainal Abidin dengan memberikan sedikit gambaran tentang tugas Koramil, pengenalan PBB dan wawasan kebangsaan.

Aceh Timur, ZonaEXpose.com – Koramil 06/Darul Aman mendapat kunjungan dari anak TK Negeri Pembina Darul Aman beserta guru pendamping dan langsung disambut oleh anggota Koramil 06/Darul Aman di lapangan apel Makoramil 06/Dam tepatnya di Desa Seuneubok Aceh, Kecamatan Darul Aman, Aceh Timur, Sabtu (21/01/2022).

Puluhan anak–anak TK Negeri Pembina Darul Aman dan para guru pendamping, diterima oleh Anggota Koramil 06/dam Serda Subandi, Serda Evi Syaputra dan Koptu Zainal Abidin dengan memberikan sedikit gambaran tentang tugas Koramil, pengenalan PBB dan wawasan kebangsaan.

Disampaikan Serda Subandi yang mewakili Danramil menjelaskan bahwa pengenalan sejak usia dini tentang tugas TNI kepada anak anak sangat perlu dilakukan, sehingga dapat memberikan motivasi, juga dapat memacu serta stimulus kepada anak-anak untuk agar lebih giat belajar dalam mewujudkan cita-cita yang di inginkan.

“Dengan antusiasnya dan penuh keceriaan, mereka berkeliling area Koramil sembari mendengarkan keterangan yang disampaikan oleh anggota yang bertugas, baik mengenai bagian-bagian di Koramil maupun ketika kita meragakan PBB kepada mereka”, kata Subandi.

Guru Pendamping TK Pembina Darul Aman Safrina S.Pd., menyampaikan ucapan kesenangannya dan berterima kasih kepada Koramil 06/Dam. “Saya lihat anak-anak tadi juga sangat antusias dan riang sekali dalam mengikuti setiap rangkaian kegiatan, semoga kegiatan ini bisa memacu semangat anak-anak dalam mencapai cita-citanya, kemudian juga anak anak tidak takut lagi dengan Bapak Tentara,”. tutupnya.

ZonaEXpose

Posting Komentar

0 Komentar