Bersama Warga Aiptu Sugartopo Sigap Padamkan Api |
SIGAP 'Berbekal Ember Bhabinkamtibmas Rawa buaya Polsek Cengkareng Aiptu Suhartopo Bersama Warga Padamkan Api Kebakaran Rumah
ZonaExpose.com
Jakarta Baratn--Aksi Bhabinkamtibmas Rawa buaya Polsek Cengkareng Aiptu Suhartopo menarik perhatian.
Aksi tersebut terlihat saat dirinya sedang berjibaku memadamkan api yang membakar rumah warga di Jln Bojong Kapling RT 016/04 Kel Rawa Buaya Cengkareng Jakarta Barat pada minggu, 30/10/2022 siang.
Saat dikonfirmasi Bhabinkamtibmas Rawa buaya Polsek Cengkareng Aiptu Suhartopo menjelaskan, dirinya saat itu menerima laporan dari warga adanya kebakaran.
"Setelah menerima laporan saya langsung bergegas menuju lokasi kebakaran, setibanya disana saya langsung berusaha untuk melakukan pemadaman api yang membakar rumah warga," ujar Aiptu Suhartopo saat dikonfirmasi, Senin, 31/10/2022.
Menurutnya, dirinya berusaha untuk melakukan pemadamanan dengan menggunakan alat sekedar nya dibantu oleh warga sekitar.
" Hal tersebut agar kobaran api tak menjalar luar kerumah warga lainnya, "ucapnya
Berbekal dengan ember dan air saya bersama warga sekitar mencoba untuk memadamkan api agar tidak menjalar kerumah warga lainnya.
Kemudian tak beberapa lama petugas damkar datang untuk melakukan pemadaman dan sekitar 1 jam sudah berhasil melakukan pemadaman api
Setelah usai dilakukan pemadaman terlihat juga Kapolsek Cengkareng kompol Ardhie Demastyo bersama rombongan mendatangi lokasi kebakaran untuk memberikan bantuan kemanusiaan kepada warganya yang mengalami musibah kebakaran
"Bantuan tersebut diberikan untuk mengurangi beban warganya yang sedang mengalami musibah kebakaran," ujar Kompol Ardhie Demastyo saat dikonfirmasi "Kami berikan bantuan berupa sembako," ucapnya. (red)
Editor: Zaenal Abidin CH
0 Komentar