Serma Suripan Babinsa Ds.Peleman Koramil 15/Gemolong Kodim 0725/Sragen memberikan materi wawasan kebangsaan (wasbang) |
Sragen, ZonaEXpose.com - Serma Suripan Babinsa Ds.Peleman Koramil 15/Gemolong Kodim 0725/Sragen memberikan materi wawasan kebangsaan (wasbang) kepada siswa-siswi SMK Sakti Gemolong, Jum’at ( 30/09/2022 ).
Kegiatan yang dilakukan Babinsa tersebut merupakan salah satu program yang harus dilaksanakan oleh Aparat Teritorial, guna menanamkan rasa cinta tanah air kepada seluruh lapisan masyarakat atau generasi penerus bangsa, serta menumbuhkan semangat patriotisme membela Negara dan Bangsa Indonesia.
Membela negara tidak harus berperang atau angkat senjata, tetapi dengan mengisi kegiatan-kegiatan positif guna membangun Bangsa. Salah satunya belajar dengan giat untuk meraih cita-cita, menanamkan nilai-nilai kebangsaan sejak dini sangat diperlukan, agar mereka kelak dapat mengingat jasa-jasa pahlawan dalam merebut kemerdekaan yang sekarang dapat kita rasakan bersama saat ini,” tutur Babinsa.
Serma Suripan juga mengatakan maksud dan tujuan memberikan materi Bela Negara tersebut agar para siswa-siswi SMK Sakti Gemolong memahami dan mengerti tentang apa itu Bela Negara.
"Hal ini agar mereka kedepannya akan timbul tekad untuk Mencintai Tanah Air, Bangsa dan Negara Indonesia dengan Berpegang Pancasila sebagai Falsafah Idiologi dan Dasar negara Indonesia.” pungkasnya.
(Agus Kemplu)
0 Komentar