Agung Jepriyansyah |
ZonaExpose.com
Kayuagung, OKI - Agung Jepriansyah warga Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) kembali terima penghargaan dari organisasi Internasional Persatuan Pewarta Warga Indonesia (PPWI).
Piagam penghargaan tersebut diberikan lantaran dirinya, Agung berpartisipasi aktif sebagai panitia penyelenggara kegiatan, Webinar Jurnalisme Warga bertajuk Eksistensi Pewarta Warga dalam Perspektif Udang-undang Pers.
Acara yang digagas, PPWI Nasional tersebut berlangsung semarak dengan diikuti tak kurang 500 para peserta lebih yang terdiri dari pewarta warga dan masyarakat umum, ujar Agung kepada media ini di Kayuagung. Kamis, 19 Agustus 2021.
Hingga usai, acara yang digagas PPWI Nasional, dalam rangka menyambut HUT RI kemerdekaan RI ke-76 berlangsung sukses, dengan menghadirkan beberapa narasumber, Ketua Umum PPWI, Wilson Lalengke, S.Pd, M.Sc, MA, Ketua Komite 1 DPD RI, Facrul Razi, S.Ip, M.Ip, Dewan Kehormatan PWI, Ilham Bintang, dan Dr. R. M. Ibnu Mazjah, SH, MH.
Diketahui, Agung Jepriansyah sebelumnya lebih dulu menerima penghargaan Award Diklat Jurnalistik PPWI Nasional pertama di Sumsel. (Deni S)
ZonaExpose
0 Komentar