ZonaExpose.com -- Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor barat Yonarmed 6/3 Kostrad bekerjasama dengan Dinas Perikanan Kabupaten TTU lepas 5200 bibit ikan Nila untuk mengisi 10 kolam ikan milik Mako Satgas Yonarmed 6/3 Kostrad. Eban, Rabu (05/05).
Guna mewujudkan ketahanan pangan didareah perbatasan Dansatgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Letkol Arm Andang Radianto, S.A.P., berinisiatif untuk memanfaatkan lahan mako satgas RI-RDTL Sektor barat untuk dijadikan kolam ikan yang nantinya dapat dijadikan sebagai sarana ketahanan pangan untuk daerah disekitar Mako Satgas.
Didasari hal tersebut Dansatgas Yonarmed 6/3 Kostrad melakukan kerjasama dengan Dinas Perikanan Kabupaten TTU untuk mendukung kelancaran program ketahanan pangan tersebut.
Mendapati ajakan kerjasama dari Dansatgas Yonarmed 6/3 Kostrad Dinas Perikanan Kabupaten TTU menyambut baik hal tersebut dengan mengadakan 5200 bibit ikan nila untuk dipelihara di kolam ikan Mako Satgas.
Dengan dilepasnya 5200 ekor bibit ikan nila diharapkan dapat memenuhi kebutuhan pangan di daerah Mako Satgas RI-RDTL dan sekitarnya sehingga program ketahanan pangan dapat terwujud dan berjalan dengan sukses.
"Semoga bibit ikan ini dapat tumbuh dengan baik sehingga nantinya kita dan masyarakat dapat merasakan hasilnya bersama-sama karena ini merupakan bibit dari negara khususnya Dinas Perikan Kabupaten TTU sehingga kita harus merawatnya dengan baik dan hasilnya dapat berguna untuk masyarakat sekitar" tutur Dansatgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Letkol Arm Andang Radianto, S.A.P.
Editor: Zaenal Abidin CH
0 Komentar