Aceh Timur, ZonaEXpose.com - Dandim 0104/Aceh Timur Letkol Czi Hasanul Arifin Siregar, S.Sos, M.Tr (Han) ikuti apel kesiapsiagaan dalam rangka pencegahan dan penanggulangan Karhutla tahun 2021 di Kabupaten Aceh Timur.
Bertindak sebagai Inspektur Apel Bupati Aceh Timur H. Hasballah H. M Thaeb, SH
Komandan Apel di Pimpin oleh Kasat Sabhara Polres Aceh Timur Iptu Darli, SH,
Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Aceh Timur AKBP Eko Widiantoro,S.I.K,M.H, Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Aceh Timur Semeru SH. MH, Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Aceh Timur Zulkifli, Kepala Satpol PP/WH Kabupaten Aceh Timur T.Amran, S.E,M.H, Para Kabag, Kasat dan Perwira Polres Aceh Timur, Para Camat Kabupaten Aceh Timur, dan peserta Apel dari Kodim 0104/Atim, Polres Aceh Timur, BPBD Kabupaten Aceh Timur, Satpol PP Kabupaten Aceh Timur.
Dalam Amanatnya Bupati Aceh Timur menyampaikan bahwa dalam rangka penguatan pencegahan dan penegakan hukum sebagai upaya penanggulangan kebakaran hutan dan lahan di seluruh wilayah Republik Indonesia, Presiden Joko Widodo pada tanggal 28 februari 2020 telah menandatangani Instruksi Presiden (Inpres) nomor 3 tahun 2020 tentang penanggulangan kebakaran hutan dan lahan.
Pelaksanaan apel ini dimaksudkan sebagai tindak lanjut dari Inpres tersebut dalam upaya pencegahan dini dalam mengantisipasi kebakaran hutan dan lahan untuk mempermudah koordinasi antar instansi dan lembaga hingga bencana kebakaran hutan dan lahan di Kabupaten Aceh Timur dapat dicegah dengan baik, dan juga dimaksudkan untuk menghimpun kekuatan yang ada dibawah satu komando dengan melibatkan instansi Pemerintah, swasta, dan relawan serta masyarakat di Kabupaten Aceh Timur," ungkapnya.
Pekerjaan rumah kita dalam mengatisipasi kebakaran hutan dan lahan lebih berat kali ini jika dibanding pada tahun-tahun sebelumnya. hal tersebut dikarenakan berdasarkan prediksi badan meteorologi musim kemarau tahun ini lebih panjang dari tahun sebelumnya.
Untuk itu saya menegaskan perlu adanya langkah- langkah nyata dari semua pihak yang terlibat baik Pemerintah, TNI, Polri, swasta dan masyarakat diwilayah Kabupaten Aceh Timur.
Langkah nyata dimaksud dengan melakukan upaya atau pencegahan secara previntif melalui penyuluhan- penyuluhan dan sosialisasi kepada masyarakat untuk tidak melakukan pembakaran hutan dan lahan, mari sama-sama kita bersatu, bersinergi dengan mengerahkan seluruh kekuatan yang ada, mulai dari tingkat Kecamatan dan Gampong, termasuk Camat, Danramil, Kapolsek, Geuchik, Babinsa dan Babinkamtibmas, serta tokoh agama, tokoh adat dan tokoh masyarakat untuk melaklukan patroli secara rutin ke daerah-daerah yang rawan akan karhutla, serta perlu adanya penyampaian informasi yang cepat dalam menanggapi karhutla sekeci̇l apapun guna mencegah kebakaran hutan dan lahan semakin besar," ajak Bupati.
Sementara disela-sela kegiatan Dandim 0104/Atim kepada awak media mengatakan bahwa kami TNI-POLRI bersama-sama dengan instansi terkait telah melakukan upaya-upaya untuk penanggulangan Karhutla ini, seperti pembuatan spanduk himbauan kepada masyarakat, dan juga para Babinsa dan Babinkamtibmas dor to dor datang ke Desa-Desa untuk mensosialisasikan tentang penanganan Karhutla tersebut.
Ada beberapa hal yang dapat mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan, Kita harus memperhatikan aktivitas masyarakat dan mensosialisasikan kepada warga agar saat membuka ladang atau lahan pertanian jangan mengunakan cara membakar hutan, jangan meninggalkan bekas api unggun yang membara di hutan, jangan membuat arang di hutan, jangan membuang puntung rokok sembarangan di dalam hutan,” pungkasnya.
ZonaEXpose.
0 Komentar